Notification

×

TMII Mulai Dibuka Kembali,Dua Jam Terjual 500 Tiket Secara Online

Rabu, November 16, 2022 | 20:41 WIB Last Updated 2022-11-16T13:41:40Z


Suara Forum - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) mulai menjual tiket masuk secara online pada hari ini, Rabu (16/11/2022). Lokasi wisata yang berada di Jakarta Timur ini akan dibuka terbatas untuk umum pada hari Minggu, 20 November 2022.


Pembelian tiket TMII hanya bisa dilakukan secara online di website tamanmini.com. Adapun untuk harga tiket masuk tidak mengalami perubahan, yaitu sebesar Rp25 ribu.


Sebagai pengelola Taman Mini, Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (PT TWC) Edy Setijono menjelaskan penjualan tiket TMII itu untuk uji coba terbatas.


"Uji coba terbatas ini untuk memastikan TMII betul-betul siap dikunjungi wisatawan," ujar Edy Setijono.


Menurut dia, minat pengunjung pun sangat tinggi dalam pemesanan tiket TMII. Selama masa uji coba terbatas, pengunjung dapat menikmati objek wisata itu mulai pukul 08.00 sampai 16.00.


"Sejak penjualan kami buka pukul 08.00, sampai dua jam saja tadi sudah terjual sekitar 500 tiket," ucapnya.


Edy menambahkan, selama masa uji coba Taman Mini memberlakukan pembatasan kuota 5.000 pengunjung per hari. Parkir kendaraan wisatawan akan dipusatkan di gedung parkir.


/Rudi

×